Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

Kelas Khusus Olahraga Jadi Identitas Baru SMA Muhammadiyah Borobudur Magelang

Iklan Landscape Smamda
Kelas Khusus Olahraga Jadi Identitas Baru SMA Muhammadiyah Borobudur Magelang
Para siswa kelas olahraga SMA Muhammadiyah Borobudur. Foto: Istimewa
pwmu.co -

Di tengah ketatnya persaingan dunia pendidikan, SMA Muhammadiyah Borobudur menghadirkan inovasi berbeda dengan membuka Kelas Khusus Olahraga (KKO) sejak tahun 2022.

Program ini menjadi ruang bagi siswa yang memiliki minat dan bakat olahraga, sekaligus menjaga keseimbangan antara prestasi akademik dan non-akademik.

Kepala SMA Muhammadiyah Borobudur, Yus Listiawan, menjadi penggagas utama lahirnya kelas ini.

Awalnya, KKO hanya diminati dua siswa. Namun, dengan kerja keras dan konsistensi, jumlah peserta terus bertambah setiap tahunnya.

Saat ini, bola voli menjadi cabang olahraga unggulan yang didukung dengan fasilitas latihan memadai. Letak sekolah yang hanya berjarak 500 meter dari Candi Borobudur juga memberikan suasana latihan yang sejuk dan mendukung.

“Tidak mudah meyakinkan semua pihak, terutama guru, bahwa siswa yang aktif berlatih olahraga tetap bisa berprestasi di akademik. Tapi dukungan terus tumbuh seiring dengan bukti nyata anak-anak mampu menyeimbangkan keduanya,” ujar Yus, Senin (15/9).

Latihan rutin dilaksanakan pagi hingga sore, bahkan malam hari, untuk mempersiapkan siswa menghadapi berbagai kompetisi, baik tingkat lokal maupun regional.

Yus yang pernah menjadi pemain Persekama Kabupaten Magelang menuturkan, keberadaan Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) Muhammadiyah turut memperkuat perhatian warga Muhammadiyah pada dunia olahraga, termasuk dengan menyekolahkan anak-anak mereka ke KKO.

Kehadiran kelas ini tidak hanya meningkatkan daya tarik sekolah, tetapi juga menjadikan SMA Muhammadiyah Borobudur sebagai rujukan bagi lulusan SMP yang ingin mengembangkan bakat olahraga tanpa meninggalkan lingkungan pendidikan islami.

Melalui KKO, sekolah berkomitmen melahirkan atlet muda sekaligus menanamkan nilai karakter seperti disiplin, tanggung jawab, dan kerja keras.

Kini, KKO telah menjadi identitas baru sekolah. Sejumlah prestasi mulai diraih, dan yang lebih penting, muncul generasi muda yang percaya diri dalam menatap masa depan.

“Suka dukanya dalam mengelola KKO banyak, tapi kebahagiaan terbesar adalah ketika melihat anak-anak berkembang dan meraih prestasi,” ungkap Yus dengan penuh kebanggaan. (*)

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu