Iklan Mudipat Landscape
Iklan Mudipat Mobile

PCPM dan PCNA Sukomanunggal Surabaya Resmi Dilantik

Iklan Landscape Smamda
PCPM dan PCNA Sukomanunggal Surabaya Resmi Dilantik
Ketua Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah Surabaya Ayunda Talita Shabrina El-Jihan SHum (kanan) membacakan SK pelantikan PCNA Sukomanunggal periode 2022-2026. (Yuda/PWMU.CO)
pwmu.co -

Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Sukomanunggal periode 2023–2027 dan Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Sukomanunggal periode 2022–2026 resmi dilantik di Masjid Al-Amin, Jalan Simorejo Sari B VIII nomor 8, pada Ahad (7/9/2025).

Pelantikan dua ortom ini bertepatan dengan Kajian At-Tanwir Majelis Tabligh Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sukomanunggal Surabaya yang diasuh Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, Dr Moh Sulthon Amien MM.

Dalam agenda tersebut, dilantik sembilan formatur PCPM Sukomanunggal. Mereka adalah Ahmad Haidar Asy’ari sebagai ketua, Bobby Ardi Rizkyawan sebagai sekretaris, dan Rasyid Ridlo Zakariyah sebagai bendahara. Adapun wakil ketua bidang diisi Imam Ma’arif (Dakwah dan Pengkajian Agama), Ervan Nur Rokhim (Seni Budaya dan Olahraga), Alfian Ashari (Organisasi dan Keanggotaan), Muhammad Nur Abdan SF (Kokam dan SAR), Muhammad Fajar SH (Pendidikan dan Kaderisasi), serta Moh Ilmi Sabilah (Ekonomi Kewirausahaan).

Sementara itu, PCNA Sukomanunggal dilantik dengan sepuluh formatur. Ni’ma Ashri Nur Syafa’at dipercaya sebagai ketua, Najma Bayyana sebagai sekretaris, dan Silvia Jihan Rosyidah sebagai bendahara. Departemen Organisasi dan Kaderisasi dipimpin Saarah Khoirunnisa dengan anggota Aidatuz Zalfa Nuha, Departemen Dakwah oleh Maulida Anindya Rahma, serta Departemen Sosial, Ekonomi, dan Kesehatan oleh Eli Nur Fadhilah dengan anggota Saarah Aisyah Daaiyah. Selanjutnya, Departemen Pustaka, Informasi, dan Teknologi Digital dipimpin Elvara Lutfiah Annisa dengan anggota Tiara Naylasyah.

Surat Keputusan (SK) Pelantikan PCPM Sukomanunggal periode 2023–2027 dibacakan oleh Wakil Ketua PDPM Surabaya, Luqman Hakim ST. Sedangkan SK Pelantikan PCNA Sukomanunggal periode 2022–2026 dibacakan oleh Ketua Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah Surabaya, Ayunda Talita Shabrina El-Jihan SHum.

Pelantikan
Wakil Ketua PDPM Surabaya Luqman Hakim ST (kanan) didampingi Ketua PCM Sukomanunggal secara simbolis menyerahkan SK pelantikan PCPM Sukomanunggal. (Yuda/PWMU.CO)

Luqman Hakim menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya pelantikan tersebut. “Kami berharap dari Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Surabaya supaya Sukomanunggal ini bisa segera mendirikan ranting-ranting baru sesuai dengan kelurahannya dan mengadakan kegiatan dakwah kultural yang bisa menarik anak-anak muda khususnya di Sukomanunggal,” ujarnya.

Ia juga berpesan agar PCPM Sukomanunggal tetap menjaga akhlak terhadap orang tua, khususnya Ayahanda di Muhammadiyah. “Biasanya di Pemuda Muhammadiyah ini kan agak nakal, jadi tetap mengedepankan akhlak terhadap orang tua. Ke depan, semoga bisa lebih mengembangkan gerakan dakwah amar ma’ruf nahi munkar di Sukomanunggal dan membantu semua program kerja PCM,” tambahnya.

Ketua PDNA Surabaya, Ayunda Talita Shabrina El-Jihan, mengaku terharu atas berdirinya PCNA Sukomanunggal di bulan Rabiul Awal. “Sehingga nantinya mudah-mudahan bisa berdampak kepada Nasyiatul Aisyiyah Sukomanunggal. Agar nantinya NA Sukomanunggal dapat mencontoh bagaimana Nabi Muhammad itu memimpin umatnya,” tuturnya.

Talita berharap PCNA Sukomanunggal dapat berperan aktif di ruang-ruang publik. “Perempuan Sukomanunggal bisa berkontribusi di bidang kesehatan, pendidikan, maupun sosial. Harapannya, NA Sukomanunggal bisa bekerja sama tidak hanya dengan ortom internal dan Aisyiyah, tapi juga eksternal. Misalnya dengan Puskesmas setempat di bidang kesehatan, atau panti asuhan di bidang sosial. Yang penting, bagaimana peran perempuan muda bisa dirasakan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua PCM Sukomanunggal, Musthofa Hamal ST, juga menyampaikan rasa syukur atas terbentuknya PCPM dan PCNA di cabang ini. “Ke depan, Pemuda dan NA adalah ujung tombak cabang Sukomanunggal. Karena di tangan merekalah cikal bakal penerus perjuangan PCM Sukomanunggal,” katanya.

Ia menambahkan, generasi muda diharapkan dapat mengembangkan dan membesarkan Muhammadiyah Sukomanunggal. “Kelak apabila kita digantikan generasi muda, baik Pemuda maupun NA, mereka bisa berkembang dan membesarkan Muhammadiyah Sukomanunggal,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Musthofa menegaskan pentingnya koordinasi dengan PCA maupun stakeholder lain untuk mewujudkan kemajuan PCM Sukomanunggal.

Pelantikan ini dihadiri Wakil PDM Surabaya Drs H Mohammad Lutfi MPd, Ketua PCM Sukomanunggal Musthofa Hamal ST beserta jajaran, PCA Sukomanunggal, PDPM Surabaya, PDNA Surabaya, serta ratusan warga dan simpatisan Muhammadiyah Sukomanunggal. (*)

Iklan Landscape Unmuh Jember

Baca Lainnya

Iklan pmb sbda 2025 26

0 Tanggapan

Empty Comments

Search
Menu