Unik! Stan SMK Muda Surabaya di Festival Ekskul dan Pameran Pendidikan yang digelar Dispendik Provinsi Jawa Timur, Jumat-Ahad (14-16/2/20).
PWMU.CO – SMK Muhammadiyah 2 Surabaya (SMK Muda) mengikuti Festival Ekskul dan Pameran Pendidikan SMA dan SMK Se-Kota Surabaya. Kegiatan yang digagas Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Cabang Wilayah Kota Surabaya itu diadakan di JX Internasional, Surabaya.
Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi media pengenalan produk ekskul dan karya para siswa, tapi juga sebagai ajang bakat dan potensi peserta didik. Kegiatan yang dimulai selama tiga hari itu diikuti seluruh SMA dan SMK negeri/swasta Se-Surabaya.
Dalam Festival Ekskul dan Pameran Pendidikan tersebut, SMK Muda tampil berbeda dari para peserta lainnya. Sebagai sekolah berbasis teknologi yang memfasilitasi minat dan bakat siswanya, SMK Muda mengandalkan semangat ekspresif dan interaktif.
Didatangi Banyak Pengunjung
Tidak sedikit para pengunjung yang tertarik lalu mendatangi stan SMK Muda. Mereka melihat beberapa alat yang dipamerkan. Di sana ada karya para siswa dari Teknik Komputer Jaringan (TKJ) berupa pengukur badan otomatis dan lighting race. Alat-alat tersebut menjadi media interaktif dan menghibur para pengunjung.
Rika, salah seorang pengunjung asal Rungkut mengaku takjub melihat stan pameran SMK Muda. “Alat ini sangat membantu dalam menentukan ukuran badan yang ideal,” ujar dia saat menjajal pengukur badan otomatis.
Lain lagi dengan laser shoot. Alat ini mengombinasikan keseimbangan dan tingkat fokus yang tinggi. Hal itu membuat permainan laser shoot menjadi jujugan banyak pengunjung. Selain itu, ada juga tap-tap dance. Dalam permainan ini, pengunjung diminta menyesuaikan gerakan badan dengan irama musik.
Koordinator stan SMK Muda Surabaya Sakin SPd mengaku konsep yang diberikan pada pameran ini adalah hal-hal yang menyenangkan. “Dikonsep menyenangkan bagi para pengunjung pameran. Sehingga menghasilkan permainan yang unik, menarik, dan jarang ditemui,” ungkap Sakin.
Model stan SMK Muhammadiyah 2 Surabaya yang unik, lanjut Sakin, berbuah penghargaan stan terbaik harapan 1. “Alhamdulillah, dengan konsep yang unik dan nyentrik berhasil menggondol juara. Semoga pada pameran berikutnya dapat lebih baik lagi,” ujarnya.
Unik! Stan SMK Muda Surabaya di pameran. Selamat! (*)
Penulis Alfiansyah Widyanugroho. Co-Editor Darul Setiawan. Editor Mohammad Nurfatoni.