PWMU.CO– Anwar Abbas, Ketua PP Muhammadiyah, menyatakan, Muhammadiyah harus serius kelola bidang ekonomi setelah maju di bidang pendidikan dan kesehatan.
Hal itu disampaikan Anwar Abbas ketika meresmikan sejumlah amal usaha memperingati milad Muhammadiyah yang diadakan PDM Banyuwangi di SMK Muhammadiyah 1 (Muhi) Genteng, Sabtu (27/11/2021).
”Kalau kita kaya mereka tidak akan berlaku semena-mena terhadap kita,” katanya.
Anwar Abbas menjelaskan, Muhammadiyah telah berkembang dalam bidang pendidikan dengan banyaknya sekolah dan perguruan tinggi yang dibangun. Juga berkembang dalam bidang kesehatan dengan mendirikan rumah sakit.
”Dalam Muktamar Muhammadiyah di Makassar menyadari betul bahwa Muhammadiyah masih ditopang dua pilar yakni pendidikan dan pelayanan sosial,” ujar Anwar Abbas yang juga Wakil Ketua MUI.
”Karena itu muktamar memutuskan diperlukan satu pilar lagi untuk memperkuat yaitu ekonomi dan bisnis,” ujar sosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu.
Dia lantas mengutip pendapat Bung Hatta yang menyatakan, tugas negara adalah melindungi, mencerdaskan, dan menyejahterakan rakyat. Jika ada elemen masyarakat melakukan tugas negara tersebut, pemerintah wajib membantu.
Kedua pilar pendidikan dan kesehatan menopang gerak dakwah Muhammadiyah, sambung Anwar Abbas, karena itu Muhammadiyah sekarang saatnya mencanangkan pilar ekonomi.
Dia mengutip pepatah Arab, man jadda wa jadda arti barangsiapa yang bersungguh-sungguh maka ia akan mendapatkannya. Seperti halnya kedua pilar tadi, itu semua karena Muhammadiyah bersungguh-sungguh dalam bidang tersebut. Namun sayangnya pengelolaan bidang ekonomi belum tampak hasilnya.
Dia mencontohkan peresmian Surya Mart di SMK Muhammadiyah 1 Genteng ini sebagai langkah pembangunan ekonomi. Dalam hal ini, nantinya usaha yang telah dijalankan akan dikelola sedemikian rupa dan hasilnya akan dikembalikan di dunia pendidikan yakni SMK Muhi lagi.
”Sebagai organisasi non profit hasil perekonomian kembali dikelola untuk bidang pendidikan dan kesehatan untuk melayani umat,” kata Wakil Ketua MUI ini.
Merayakan milad ke-109 Muhammadiyah, PDM Banyuwangi meresmikan sejumlah amal usaha. Yaitu Suryamart SMK Muhammadiyah 1 Genteng, Agen Pegadaian, Mitra BSI, dan Agen TEKAJE. Beberapa Unit Pelayanan Usaha (UPJ) yang dikelola oleh beberapa jurusan seperti Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (OTKP), Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL), dan juga Teknik Kerja Jaringan (TKJ).
Penulis Prasiska Leony A dan Mufti Syafi’i Editor Sugeng Purwanto