PWMU.CO– Rumah Pintar Matahari (RPM) menggelar program Gemar Mengaji di Shelter Kemayoran Surabaya. Acara diikuti 15 anak binaan, Ahad (16/1/2022).
RPM merupakan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) di bawah naungan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan Surabaya.
Sekitar pukul 16.00, Kepala RPM Luki Darmawan bersama beberapa relawan membentuk lingkaran kecil dengan para santri binaan.
Diawali pembacaan basmallah bersama anak-anak shelter Kemayoran dipandu relawan RPM menghafal surat-surat pendek al-Quran juz 30. Kemudian satu persatu dites hafalannya secara individu. Setelah hafalan surat-surat pendek, para santri mendapatkan paket peralatan tulis dari Rumah Pintar Matahari.
Luki Darmawan mengatakan, pihaknya memberikan pembinaan kepada anak-anak Shelter Kemayoran setiap Ahad sore rutin. Targetnya anak-anak bisa hafal juz 30. Juga diajarkan tata cara shalat, dan bantuan belajar bagi anak-anak yang masih belum bisa membaca.
”Alhamdulillah, anak-anak di sini terlihat antusias hafalan surat-surat pendek juz 30, walau ada beberapa santri binaan yang masih kurang lancar, namun tetap semangat menghafal,” ujar Luki.
Luki menerangkan, RPM mempunyai binaan 250 anak yatim, dhuafa, jalanan, dan telantar yang tersebar di Shelter Kampung 1001 Malam, Kemayoran, Makam Karang Tembok, Kampung Seng, dan seputaran Jalan Sasak Ampel, Jembatan Merah, dan Sidotopo Surabaya.
Shelter-shelter ini, sambung dia, diharapkan dapat mencetak kader-kader Muhammadiyah yang militan dan penghafal al-Quran.
Salah satu binaan RPM Shelter Kemayoran Surabaya, Juraida Adhari, mengaku sangat senang sekali mengikuti pembinaan hafalan surat-surat pendek juz 30 yang diselenggarakan setiap Ahad sore. Lokasinya di Sekretariat Rumah Pintar Matahari di Krembangan Jaya Selatan Gang II Nomor 08 Surabaya.
”Alhamdulillah, sangat senang sekali bisa mengikuti binaan Rumah Pintar Matahari, selain diajari hafalan surat-surat pendek, juga mendapatkan hadiah peralatan tulis,” tutur Juraida.
Setelah selesai semua rangkaian kegiatan hafalan surat-surat pendek juz 30 oleh Rumah Pintar Matahari, kegiatan ditutup dengan doa kafaratul majelis oleh Ustadz Dhamar Andri Pamungkas. (*)
Penulis Yuda Panuluh Editor Sugeng Purwanto