PWMU.CO – Siswa SDMM Juara Asia Mathematics Olympics. Dia berhasil meraih medali Perak. Hasil ini diketahui oleh Tim Bina Prestasi Bidang Matematika SDMM yang disampaikan di grup WhastApp peserta lomba, Jumat (8/7/2022). Pengumuman juga diuploud di akun Instagram @sakamoto.kkg.
Dia adalah Naufal Arsyad Fitrah Al Muhaimin, dari kelas I Apple SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik.
“Alhamdulillah, bersyukur bisa menjadi juara pada kompetisi AMO ini. Semoga Naufal bisa terus istikamah mengikut lomba-lomba dan memotivasi teman-temannya yang lain,” ujar Resti Prabaningtyas, ibunda Naufal.
Dia menceritakan, Naufal sejak TK sudah senang dengan berhitung. “Dan sejak awal kelas I dia sudah sering mengikuti lomba-lomba Matematika baik online maupun offline,” tuturnya, Rabu (13/7/2022).
Aktif Lomba
Muhammad Ilham Yahya, Koordinator Tim Matematika SDMM, membenarkan jika Naufal sejak awal kelas I sering mengikuti lomba-lomba Matematika yang infonya dibagikan melalui WA Group.
Pada 10 April 2022 lalu misalnya, Naufal meraih Bronze Medals Level Pre Ecolier pada ajang IKMC (International Kangaroo Mathematics Contest) yang diselenggarakan oleh KPM Bogor.
“Bersyukur, kali ini Naufal mampu meraih Silver Medal pada Bee Level AMO,” kata Ilham. Sebenarnya, tambah dia, ada delapan siswa yang lolos pada babak First Round AMO ini. Tapi hanya Naufal yang mendulang medali.
Ilham mengatakan, AMO sendiri terbagi menjadi tiga kategori. Pertama yaitu Bee atau Pemula yaitu Grade 1-3, untuk siswa yang berusia 9 tahun atau ke bawah.
Kategori kedua yaitu Junior yaitu Grade 4-5, bagi siswa yang berusia 11 tahun ke bawah. Kategori ketiga, yaitu Senior yaitu Grade 6, untuk siswa yang berusia 12 tahun.
Dia menjelaskan, AMO tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, karena harus dilaksanakan secara daring (online) melalui link. Terdapat tiga tahapan AMO. Yaitu Preliminary yang dilaksanakan pada Ahad (29/5/22), kemudian dilanjutkan First Round yang dilaksanakan Ahad (12/6/22), dan diakhiri Finals Round yang akan digelar Ahad (17/7/22).
Daftar Peraih Medali Bee Level (Kelas I):
- Hugo Roland Handyanto, Gold Medal dari John Pauls School.
- Naufal Arsyad Fitrah Al Muhaimin, Silver Medal dari SD Muhammadiyah Manyar Gresik.
- Arissa Rifaya Khairunnisa, Bronze Medal dari Lab School Cibubur.
Editor Mohammad Nurfatoni