Meriah Pagelaran Seni Ponpes At-Taqwa Progress Generation Kranji, liputan kontributor PWMU.CO Lamonmgan Sifa’ul Qolbi
PWMU.CO – Pondok Pesantren (Ponpes) At-Taqwa Progress Generation Kranji Paciran, Lamongan, Jawa Timur, mengadakan Pagelaran Seni At-Taqwa Cup IV yang diselenggarakan outdoor di lapangan Asrama Putra Kampung Damai At-Taqwa, Sabtu (17/12/22).
Pembina Santri Putra Yusron Shobahi Lc menjelaskan tepat di hari H menjelang acara, awan mendung menyelimuti langit Kranji disertai dengan angin kencang yang beberapa kali berhembus. Hal ini tak menyurutkan dan antusias peserta yang hadir dan panitia.
“Tak sedikitpun mengurangi optimisme segenap panitia At-Taqwa Cup IV, Organisasi Pengurus Pondok Pesantren At-Taqwa Progress Generation,” katanya semangat.
Dia memaparkan panitia kegiatan tetap sigas menunaikan tugas. Mulai dari menanata susunan acara dan juga melatih beberapa adik kelasnya untuk ikut tampil di beberapa acara.
Kreasi Seni Santri
Yusron Shobahi menyampaikan selain menampilkan berbagai macam kreasi seni santri, acara ini juga menjadi parameter kualitas dan kemampuan yang dimiliki santri akhir.
“Pagelaran seni ini merupakan puncak dari rentetan kegiatan At-Taqwa Cup yang bertujuan untuk melatih kreasi seni santri. Acara spektakuler ini juga dapat menjadi sarana untuk menggali potensi, bakat dan minat santri dalam bidang kesenian. Baik musik, tari-tarian maupun seni tarik suara,” tuturnya.
Dia menjelaskan mengusung motto Berani Bergerak untuk Perubahan dalam Inovasi dan Kreasi, tiap penampilan santri merupakan modifikasi penampilan yang sudah ada dengan tujuan mendidik sekaligus menghibur para tamu undangan.
“Mengusung konsep yang cukup sederhana mendidik, menikmati, sederhana tapi elegan cukup efektif untuk menanamkan nilai-nilai pesantren.”
Dia berpesan kepada seluruh hadirin untuk terus berjuang bersama dalam memajukan pondok dan menyampaikan ajaran yang benar.
Acara ini dihadiri seluruh keluarga besar Yayasan At-Taqwa Muhammadiyah Kranji. Mulai dari Pimpinan Ranting, Pemuda Muhammadiyah, NA, Aisyiyah, Kepala Sekolah, Ustadz/Ustadzah pembina, ibu dapur, ibu kantin, serta seluruh santri Pondok Pesantren At-Taqwa Muhammadiyah.
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.