PWMU.CO – Keberhasilan Muhammadiyah tak hanya ditentukan seorang ketua. Demikian salah satu pernyataan Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Paciran, Abdullah Taufiq MPd dalam sambutan perdana setelah terpilih dalam Musyawarah Cabang (Musycab) Ke-11 Muhammadiyah Paciran, Ahad (9/7/2023).
Dia mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan yang telah mendampingi pelaksanaan Musycab mulai dari awal hingga akhir kegiatan.
“Saya mewakili seluruh anggota PCM baru periode 2022-2027 yang terpilih ingin menyampaikan beberapa hal:
Pertama, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PCM Paciran periode 2015-2022, Panitia Musycab, dan Panitia Lokal PRM Warulor yang telah melaksanakan Musycab dengan sebaik baiknya.
Kedua, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh musyawirin yang telah memberikan kepercayaan kepada kami semua, semoga kami semua dapat menjaga dan menjalankan amanah yang diberikan kepada kami semua, untuk memimpin PCM Paciran mendatang.
Ketiga, kami sebagai anggota PCM yang baru mohon doa dan dukungan dari seluruh warga Muhammadiyah Cabang Paciran, karena tanpa dukungan dari semuanya, maka kami ini tidak akan dapat melaksanakan tugas dengan baik.”
Baca sambungan di halaman 2: Kerja Kolektif