PWMU.CO – Siswa Smedaka mengukir prestasi gemilang karena berhasil meraih juara III dalam kejuaraan pencak silat tingkat nasional. Kejuaraan ini digelar pada tanggal 2-5November 2023 di GOR Majapahit, Kota Mojokerto, Jawa Timur.
Dalam acara yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah ini, siswa Smedaka ini membuktikan dedikasinya dan keterampilan yang luar biasa.
Prestasi ini diraih oleh Alfath Insan Bathsy, siswa kelas X BDP (Bisnis Daring dan Pemasaran) Smedaka. Dia bersaing dalam kategori Remaja A Putri Tapak Suci dan berhasil meraih peringkat ketiga. Hasil ini adalah buah dari kerja keras dan latihan rutin yang dilakukan oleh Alfath selama beberapa tahun terakhir.
“Saya sangat bangga bisa meraih peringkat ketiga dalam kejuaraan ini. Ini adalah hasil dari kerja keras dan dukungan luar biasa dari pelatih dan teman-teman se-latihan saya. Saya berharap prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa-siswa Smedaka lainnya untuk mencapai impian mereka dalam dunia olahraga,” ungkapnya.
Smedaka juga merasa sangat bangga atas prestasi Alfath. Kepala SMK Pemuda (Smedaka) Krian, Sidoarjo, Ikbala Nur’ainiSPd mengatakan, prestasi ini adalah cerminan dari tekad dan disiplin diri Alfath.
“Kami berharap prestasi ini akan memotivasi siswa-siswa lainnya untuk mengejar impian mereka, baik dalam olahraga maupun dalam bidang lainnya,” ucapnya.
Dia berharap prestasi Alfath ini memberikan inspirasi dan motivasi kepada para siswa SMK untuk mengejar prestasi luar biasa di berbagai bidang, termasuk olahraga. “Kami harapkan prestasi ini dapat menjadi langkah awal menuju pencapaian yang lebih besar di masa depan,” harap dia. (*)
Penulis M Adam Ramadhani Editor Mohammad Nurfatoni