PWMU.CO – SMK Muhammadiyah 1 Blitar kembali berpartisipasi melalui empat siswa-siswinya dalam lomba pencak silat bergengsi, Walikota Cup 2024.
Kompetisi yang berlangsung di GOR Soekarno Hatta Blitar dari tanggal 13 hingga 15 September 2024 ini diikuti oleh peserta dari berbagai penjuru kota Blitar.
Keempat peserta dari SMK Muhammadiyah 1 Blitar terdiri dari dua siswa dan dua siswi, yaitu:
- Dimas Farel Gustiyan (Kelas D Putra)
- Naura Salma Salsabila (Kelas E Putri)
- Syifa Ananda Arrizky (Kelas C Putri)
- Reza Argananto (Kelas C Putra)
Dengan semangat tinggi, para atlet muda ini telah menjalani latihan intensif selama beberapa minggu terakhir di bawah bimbingan pelatih sekolah, Pak Fajar Ryan dan Bu N.A. Itauzzakah.
“Ini adalah kesempatan yang luar biasa bagi kami untuk menunjukkan kemampuan dan keterampilan dalam seni bela diri tradisional Indonesia, pencak silat,” ujar Syifa Ananda Arrizky.
Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 1 Blitar, Bapak Ariefudin Widhianto MPd juga memberikan dukungan penuh.
“Kami sangat bangga atas semangat dan kerja keras para siswa yang telah mempersiapkan diri dengan baik untuk kompetisi ini. Semoga mereka dapat memberikan yang terbaik dan membawa pulang prestasi untuk sekolah,” katanya.
Walikota Cup 2024 diharapkan menjadi ajang yang bermanfaat bagi para siswa untuk terus mengembangkan kemampuan, serta menjunjung tinggi nilai sportivitas dan persahabatan.
Penulis Wahyu Hidayanto Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan