PWMU.CO – Dalam rangka memperingati Milad ke-112 Muhammadiyah, SD Aisyiyah 1 Nganjuk menggelar Kemah Bakti Persahabatan dengan tema “Semangat Kepanduan untuk Menjalin Persaudaraan” pada Kamis-Jumat (21–22/11/2024).
Kegiatan ini melibatkan kolaborasi dengan SD Negeri 1 Ngetos dan SD Negeri 2 Kepel, bertempat di Lapangan Desa Ngetos, Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk.
Desa Ngetos, yang dikenal dengan julukan Negeri Ngatas Angin, terletak sekitar 20 kilometer di barat daya Kota Nganjuk. Keindahan alamnya yang dihiasi hamparan perbukitan menjadi daya tarik tersendiri, terutama bagi peserta dari SD ‘Aisyiyah 1 Nganjuk yang mayoritas berasal dari wilayah perkotaan.
Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan yang diikuti oleh 180 peserta dan dihadiri sejumlah tokoh, antara lain Kepala Korwil Kecamatan Ngetos, Kapolsek Ngetos, tenaga pendidik SD Aisyiyah 1 Nganjuk, Komite Sekolah, anggota Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabupaten Nganjuk, serta pimpinan ketiga lembaga peserta kemah bakti.
Dalam sambutannya, Kepala SD Aisyiyah 1 Nganjuk, Aan Hariyanto menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah membangun karakter positif, seperti kedisiplinan, tanggung jawab, gotong royong, kemandirian, mempererat persaudaraan, dan melatih keterampilan sosial. Selain itu, kegiatan ini juga mengajarkan kepedulian terhadap lingkungan dan cinta kebersihan.
Usai upacara, peserta mendirikan tenda secara berkelompok. Kerja sama yang solid menghasilkan 15 tenda yang berdiri kokoh. Setelah shalat Isya, kegiatan dilanjutkan dengan lomba pentas seni. Masing-masing kelompok menampilkan kreasi terbaik mereka, seperti tari daerah, pembacaan puisi, gerak dan lagu, serta beragam penampilan lainnya. Suasana penuh antusiasme, kegembiraan, dan semangat kebersamaan terasa sepanjang acara.
Kegiatan di hari kedua diawali dengan lomba yel-yel kelompok yang meriah, dilanjutkan aksi sosial berupa pembagian 124 paket sembako kepada warga sekitar yang membutuhkan. Selain membangun empati, aksi ini juga menjadi bentuk nyata kepedulian terhadap masyarakat.
Acara diakhiri dengan upacara penutupan dan pembagian hadiah kepada pemenang lomba. Dalam sambutannya, Kepala SD Negeri 1 Ngetos, Nurwahid berharap kegiatan seperti ini dapat diagendakan setiap tahun dengan melibatkan lebih banyak sekolah di sekitar Desa Ngetos.
“Kami berharap kegiatan ini menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi dan kolaborasi antar lembaga pendidikan. Semoga kerja sama yang positif ini terus berlanjut,” ujar Nurwahid.
Sementara itu, salah satu Peserta, Arik menyampaikan kesannya: “Kegiatan ini benar-benar memberikan pengalaman berharga dalam hal kerja sama, kemandirian, dan menambah saudara baru. Saya senang bisa mengenal keberagaman peserta dari berbagai sekolah.” (*)
Penulis Siti Mujayanah Editor Ni’matul Faizah