
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik, Jawa Timur menggelar pertandingan persahabatan sparing futsal dengan SD Muhammadiyah Benjeng, Gresik, Jawa Timur.
Kegiatan yang berlangsung dengan penuh semangat dan sportivitas ini diikuti oleh para siswa dari kedua sekolah yang telah menorehkan prestasi di tingkat kecamatan masing-masing.
Sparing futsal ini menjadi ajang bagi kedua lembaga untuk saling mengenal dan mengukur kemampuannya masing-masing dalam bidang olahraga.
Baik SD Muhammadiyah 1 Wringinanom maupun SD Muhammadiyah Benjeng dikenal sebagai sekolah berprestasi di bidang non-akademik, termasuk futsal, di tingkat kecamatan masing-masing. Selain itu, keduanya juga memiliki prestasi di bidang akademik. Oleh karena itu, pertandingan ini tidak hanya menjadi ajang persahabatan, tetapi juga kesempatan bagi siswa untuk meningkatkan keterampilan dan pengalaman bertanding.
Sparing futsal yang digelar di lapangan SD Muwri pada Kamis (3/1/2025) ini berlangsung meriah sejak awal pertandingan. Para siswa tampak antusias dan bersemangat dalam mengikuti pertandingan.
Tidak hanya para peserta yang bersemangat, tetapi juga para guru dan pendukung dari masing-masing sekolah pun turut bersemangat memberikan dukungan serta motivasi.
Pendamping dari Sekolah SD Muhammadiyah Benjeng, Ahmad Taufiq dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pertandingan persahabatan ini.
Ia menekankan bahwa tujuan utama dari pertandingan ini adalah menjalin persahabatan dan memperkuat silaturahmi antara kedua lembaga.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Selain sebagai ajang kompetisi sehat, pertandingan ini juga menjadi sarana untuk membangun hubungan yang lebih erat antara siswa dan guru dari kedua sekolah,” ujar mantan Kepala SD Muhammadiyah Benjeng periode 2016-2024 tersebut.
Sementara itu, Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 1 Wringinanom, Kholiq Idris juga mengungkapkan harapannya agar pertandingan semacam ini dapat terus berlangsung secara berkala.
“Kami berharap pertandingan persahabatan ini bisa menjadi agenda rutin agar siswa terus termotivasi untuk berlatih dan berkembang dalam bidang olahraga.
Tidak hanya itu, ini juga menjadi kesempatan bagi mereka untuk belajar nilai-nilai sportivitas dan kerja sama tim,” jelasnya
Selain sebagai ajang kompetisi yang sehat, pertandingan ini juga menjadi sarana pembelajaran bagi siswa dalam mengembangkan potensi diri. Dengan menghadapi lawan dari sekolah lain, mereka dapat mengasah keterampilan bermain sekaligus belajar menghadapi tantangan dan tekanan dalam pertandingan.
Hal tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi perkembangan mental dan kepercayaan diri mereka. Para guru pendamping pun juga menilai bahwa pertandingan ini memberikan banyak manfaat bagi siswa.
“Mereka jadi lebih percaya diri dan bisa mengevaluasi kelebihan serta kekurangan masing-masing dalam bertanding. Ini akan menjadi pengalaman berharga yang dapat mereka bawa ke pertandingan di tingkat yang lebih tinggi nantinya,” ujar salah satu pendamping SD Muhammadiyah Benjeng, Mufid SPd.
Selain pertandingan utama, kegiatan ini juga diisi dengan sesi ramah tamah antara guru dan siswa dari kedua sekolah. Mereka saling bertukar pengalaman dan berbagi cerita mengenai perjalanan prestasi yang telah diraih masing-masing sekolah di tingkat Kecamatan. Hal ini semakin mempererat hubungan persahabatan di antara mereka.
Dengan adanya pertandingan persahabatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan sportivitas dapat terus tumbuh di kalangan siswa. Lebih dari sekadar pertandingan, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silahturahmi dan membangun generasi yang sehat, berprestasi, dan berkarakter. (*)
Penulis Rahmat Syayid Syuhur Editor Ni’matul Faizah