
PWMU.CO – Berlian Cheerful Camp (BCC) diikuti seluruh siswa kelas V SD Muhammadiyah 2 GKB (Berlian School) Gresik berjalan sukses dan penuh kegembiraan, Jumat-sabtu (7-8/02/2025).
Kegiatan BCC bertema “Innovative and Creative Cheerful Scouting Leader” dibuka pada hari Jumat siang oleh Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Irma Sonya Suryana SKom Msi.
Kegiatan diawali dengan mendirikan tenda bersama, dan dilanjutkan dengan apel bersama di lapangan Antusiasme siswa kelas V dalam kegiatan BBC terlihat saat mereka menyatakan ketidaksabarannya untuk menanti hari Jumat dan Sabtu pekan ini.
Sonya, sapaan akrabnya menyampaikan, “Kalian akan diajak untuk berpetualang, my camp my adventure. Serta nantinya kalian juga akan banyak belajar mengenai kepanduan dari kegiatan Berlian Cheerful Camp,” tuturnya.
Kwartir Daerah (Kwarda) Hizbul Wathan (HW) Kabupaten Gresik, Ramanda Muhammad Harun SE MPd turut hadir, dan menyampaikan materi dalam kegiatan malam BBC.

Harun menyampaikan “HW adalah organisasi otonom muhammadiyah yang tugas utamannya adalah mendidik anak, remaja, dan pemuda dengan sistem kepanduan islami,” jelasnya.
“Maksud dan tujuan HW adalah untuk menyiapkan dan membina anak, remaja hingga pemuda yang memiliki aqidah, fisik dan mental, berilmu, berteknologi, dan berakhlakul karimah guna terwujudnya pribadi muslim yang sebenar-benarnya, dan siap menjadi kader persyerikatan, umat dan bangsa,” ucap Harun.
Ia juga menuturkan, “Pandu HW yang kreatif dan inovatif hendaknya memiliki daya imajinasi yang tinggi, punya rasa ingin tau yang besar, berpikir logis, mau menerima masukan atau kritikan, mampu menyelesaikan masalah, dan mampu berkarya secara original,” tambahnya.
Harun terkesan dengan siswa kelas V SD Muhammadiyah 2 GKB, “Luar biasa siswa SD Muhammadiyah 2, kreatif, komunikatif, responsif, dan bisa berkolaborasi dengan siapa saja,” ungkap Harun.
“Semoga SD Muhammadiyah 2 dapat terus mempertahankan dan menciptakan generasi yang berkualitas. Semoga SD Muhammadiyah 2 semakin jaya, semakin hebat, dan semakin brillian,“ harapnya.
Naila Anindita, kelas V Beta, ikut menyampaikan kesannya pada kegiatan BBC. “Kegiatannya seru, dapat banyak pengalaman baru, penjelajahannya juga asik. Di BBC kita diajarkan bekerja sama, baik dalam pendirian tenda, yel-yel, hingga bekerja sama untuk memecahkan petunjuk dalam peta penjelajahan,” ungkap Naila.(*)
Penulis Novia Qurrati A’yunina Editor Zahrah Khairani Karim