
PWMU.CO- Mengakhiri kegiatan pembelajaran di bulan Ramadhan SD Muhammadiyah 11 Surabaya (SD Muhlas) menggelar Baitul Arqam untuk seluruh siswa kelas 1 hingga kelas 6.
Bertempat di Auditorium AR Fachruddin lantai 4 SD Muhlas sebanyak 400 siswa mengikuti upacara pembukaan Baitul Arqam 2025.
Kepala SD Muhlas Mursiah SAg MPd dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan digelarnya kegiatan Baitul Arqom ini untuk membentuk karakter yang islami, berakhlak mulia dan bernilai positif, serta mendapat pengalaman dan mengamalkan sesuai dengan al Qur’an dan hadits.
“Anak-anak hebat, ikuti Baitul Arqom dengan sungguh-sungguh dan patuhi aturan tata tertib supaya lulus dengan memuaskan,” tuturnya.
Ketua Majelis Kader Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan ini melanjutkan, ada lima manfaat yang akan diperoleh oleh siswa melalui kegiatan Baitul Arqam ini, diantaranya:
Pertama, aqidah menjadi kuat dengan pemantapan dan pembinaan. Kedua, memiliki akhlak mulia yang selalu bernilai positif.
Dan yang ketiga, diharapkan punya jiwa kepemimpinan. Sedangkan yang keempat dengan Baitul Arqam ini bisa memperkuat nilai ukhuwah islamiyah terutama terhadap teman dan ustad/ustadzah, serta karyawan SD Muhlas.
Masih dengan alumnus pasca sarjana Unesa ini melanjutkan, untuk manfaat yang kelima para siswa diharapkan mampu memperdalam nilai-nilai dan menerapkan pemahaman tentang Kemuhammadiyahannya.
“Semoga usai mengikuti Baitul Arqom ini, para siswa-siswi dapat mengamalkan nilai-nilai ajaran Islam dan menjadi pribadi yg berkarakter positif,” tutup Mursiah.
Dengan mengambil tema “Ramadhan Berkualitas, Iman Naik Kelas” ini sebalumnya resmi dibuka oleh Wakil Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan, H Sutikno SSos MH.
Hadir pula Ketua PCM Krembangan Ahwan Hamid SPd MPdI dan pemateri hari pertama Wakil Ketua PWM Jawa Timur Dr H Sholikin Fanani MPSDM, serta segenap guru dan karyawan SD Muhlas.
Penulis Muriyono Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan