
PWMU.CO – Ujian Akhir Muhammadiyah (UAM) dan Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ) di SMA Muhammadiyah 2 (SMA Muha) Genteng, Banyuwangi, berlangsung lancar pada Senin (17/3/2025).
Hari pertama ini menjadi momen penting bagi siswa kelas XII dalam menyelesaikan ujian akhir di sekolah.
UAM dan PSAJ di SMA Muha Genteng menggunakan sistem Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), yang memerlukan koneksi internet stabil agar tidak mengalami kendala teknis.
Untuk memastikan kelancaran ujian, pelaksanaannya dimulai pukul 07.00 hingga 08.30 WIB, dengan hanya siswa kelas XII yang berada di sekolah pada jam tersebut.
Sementara itu, siswa kelas X dan XI masuk setelah ujian selesai, sehingga tidak mengganggu akses internet.
Dua hari sebelum ujian, sekolah telah mengadakan simulasi untuk memastikan seluruh peserta didik memahami mekanisme ujian, termasuk akses link ujian dan kompatibilitas perangkat yang digunakan.
Simulasi ini bertujuan untuk meminimalisir potensi keterlambatan dan gangguan teknis selama ujian. Sebagai langkah antisipasi, panitia juga menyediakan beberapa laptop di ruang sekretariat bagi siswa yang mengalami kendala pada perangkatnya.
Kendala Teknis di Hari Pertama dan Solusinya
Ujian dimulai tepat pukul 07.00 WIB. Namun, pada menit-menit awal, beberapa siswa mengalami kendala saat mengakses link ujian. Ada yang tidak bisa masuk, sementara yang lain berhasil masuk tetapi tiba-tiba keluar dari sistem sebelum sempat mengerjakan soal.
Menurut Kelvin Adha Firullah SKom koordinator operator UAM dan PSAJ, kendala ini terjadi karena beberapa siswa tidak memperhatikan instruksi saat simulasi.
“Mereka tidak menyadari bahwa pada link HTTPS harus menghilangkan huruf ‘s’ agar bisa diakses,” jelasnya.
Selain itu, beberapa siswa mengalami kendala karena kondisi perangkat mereka yang kurang optimal.
“Untuk siswa yang mengalami masalah perangkat, kami sudah menyiapkan laptop di ruang sekretariat agar mereka tetap bisa mengikuti ujian tanpa hambatan,” tambah Kelvin.
Pukul 08.00 WIB, sirine berbunyi sebagai tanda berakhirnya ujian. Dengan solusi cepat dari tim operator, UAM dan PSAJ hari pertama di SMA Muha Genteng dapat berjalan dengan lancar. (*)
Penulis Abdul Muntholib Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan