
Grup Ibu-ibu Jama’ah pengajian Ranting ‘Aisyiyah Cakru saat mengikuti Semarak Takbir Keliling, Ahad (30/03/2025). (Elok Maisaroh/PWMU.CO).
PWMU.CO – Ranting Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Cakru sukses menggelar acara tahunan, “Semarak Takbir Keliling“, Ahad (30/03/2025).
Acara menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, diikuti oleh ribuan warga dusun Krajan, desa Cakru, Kecamatan Kencong, kabupaten Jember, dan sekitarnya.
Peserta terbagi menjadi tiga kategori regu; bapak-bapak, ibu-ibu, dan anak-anak. Setiap regu beranggotakan 10 orang dan diwajibkan mengenakan atribut seragam, membawa obor, serta melantunkan takbir sepanjang rute perjalanan.
Nilai Kerapian hingga Kostum
Acara bermula pukul 19.30 WIB dan terawali dengan sambutan Ketua Ranting Muhammadiyah Cakru, Drs Edi Khoiruddin MPd. Agenda kemudian berlanjut dengan pelepasan peserta yang berlangsung secara bertahap menyusuri jalan sepanjang 3,5 km.
Dengan start dari depan Masjid Assholihin Cakru, menyusuri jalan desa ke arah utara hingga rumah Kepala Desa Cakru.
Kemudian kembali ke selatan melewati Masjid Assholihin, dan berlanjut ke selatan menuju Balai Desa Cakru. Selanjutnya berputar kembali ke arah utara menuju finis di depan Masjid Assholihin Cakru.
Kriteria penilaian lomba meliputi kerapian, kefasihan, kreativitas, kekompakan, dan keseragaman kostum.
Panitia yang diketuai oleh Tomi (juga sebagai ketua Ranting Pemuda Muhammadiyah Cakru), menyediakan hadiah bagi para pemenang dan door prize bagi seluruh peserta dengan total sebesar Rp 4.000.000.
Berikut daftar pemenang yang penulis peroleh via pesan singkat dari Elok Maisaroh selaku sie lomba, menyampaikan masing-masing pemenang sesuai kategori;
- Bapak-bapak
Juara 1: regu jama’ah pengajian 2 (Saifuddin) - Ibu-ibu
Juara 1: regu jama’ah pengajian 4 (Hj. Khoyumah)
Juara 2: regu jama’ah pengajian 3 (Hj. Suswati)
Juara 3: regu jama’ah pengajian 1 (Anik Rahman) - Anak-anak
Juara 1: regu Maisyatur Rohmah.
Juara 2: regu Reta
Juara 3: regu Zafiroh
Warga menyambut penuh gembira dengan adanya acara ini, terlihat di sepanjang kanan kiri jalan yang dilewati peserta semarak takbir penuh oleh para penonton yang ingin menyaksikan.
Acara ini tidak hanya menjadi ajang syiar Islam, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan antar warga dusun Krajan dan sekitarnya dalam menyambut hari kemenangan.
Terakhir, acara ini dapat terselenggara berkat dukungan dari: PRM Cakru, PRA Cakru, PRPM Cakru, PRNA Cakru, PRIPM Cakru, dan Masjid Assholihin Cakru.
Penulis Bambang Adam Malik, Editor Danar Trivasya Fikri