PWMU.CO – Setelah Sabtu (7/4) lalu dibuat pusing oleh penampilan memukau para peserta audisi SMAMDA Got Talent (SGT), juri pun akhirnya mengumumkan peserta-peserta yang telah berhasil lolos babak enam besar. Hasil audisi itu diumumkan 24 jam setelah acara selesai melalui instagram (IG) #smamdafest2k18.
Koordinator Dewan Juri Joeliarto Joedi Wahjono mengatakan, 27 peserta yang mengikuti audisi, semuanya tampil dengan baik. Sehingga juri pun harus berpikir keras untuk menentukan pilihan.
“Tipis sekali perbedaan nilainya antara tim yang satu dengan yang lain. Rata-rata nilainya bagus. Namun karena ini lomba, tetap harus ada yang nggak masuk nominasi,” tuturnya saat dikonfirmasi via WA.
“Adapun kelas yang lolos pada audisi ini adalah Kelas X IPA 3 dan XI IPA 2 pada kategori drama, Kelas X IPS 3 dan XI IPS 1 pada kategori puisi, serta kelas X IPA 5 dan XI IPA 5 pada kategori musik,” imbuhnya.
Peserta yang lolos itu akan berlaga pada puncak SMAMDA Festival 2018 di auditorium KH. AR. Fachrudin SMAMDA Sidoarjo tanggal 30 April 2018. Dalam final akan ada aturan tambahan mengenai durasi tampilan, instrumen, dan kostum.
“Durasi tampilan ditambah. Properti diperbanyak. Kostum tidak boleh menggunakan seragam sekolah. Karena sudah show performance. Kecuali memang menceritakan tentang anak sekolah,” kata pria yang akrab dipanggil papa Yudi ini.
Selain itu, juga akan ada perubahan dalam kriteria penilaian. “Waktu audisi, kriteria dan jumlah penilaian masing-masing jenis lomba berbeda 3 – 6 kriteria. Tapi nanti saat final penilaian sama semua, yakni ada 4 kriteria,” terang pembina Paduan Suara SMAMDA Voice ini.
Sementara itu, Pembina IPM SMAMDA Sidoarjo Daviqa Sukmawati mengatakan perlu adanya persiapan matang, agar para peserta nanti bisa tampil dengan maksimal.
“Maka dari itu, nanti akan ada pertemuan antara juri dengan 6 finalis untuk menjelaskan mengenai tampilan di final dan aturan lainnya,” jelasnya.
Tunggu saja di final, pasti keren. Siap menonton? (R6)