PWMU.CO – SD Muhammadiyah 2 GKB mengadakan Perpisahan Angkatan ke 4 di Cordoba Convention Hall SMA Muhammadiyah 10 GKB, Rabu (6/6). Hadir di antara undangan adalah Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik, Nur Maslichah SPd MM. Wali siswa alumni SMPM 12 GKB ini mengucapkan terima kasih atas dedikasi Muhammadiyah dalam mendidik anak bangsa.
“Melalui Majelis Dikdasmen,Muhammadiyah telah mewarnai pendidikan khususnya di Gresik,” ungkap Maslichah. “Saya adalah salah satu orangtua yang mempercayakan pendidikan anak saya di Muhammadiyah,” tegasnya tentang peran penting pendidikan Muhammadiyah yang telah dirasakannya secara pribadi.
Menurut Maslichah, Muhammadiyah khususnya di Gresik telah memberikan warna pendidikan khususnya di bidang keagamaan. “Inilah salah satu daya tarik bagi wali siswa di tengah kebimbangan akan kenakalan remaja” tandasnya.
Di akhir sambutannya Nur Maslichah berpesan kepada wali siswa untuk tidak menuntut anak berprestasi dalam akademik saja. “Setiap anak mempunyai kompetensi masing-masing,jadi marilah kita temukan potensi anak-anak kita” pungkasnya.
Dalam sambutanya, M. Nor Qomari mengucapkan selamat dan sukses kepada wisudawan angkatan ke 4 tersebut.”Tetaplah menjadi pribadi yang rendah hati dan selalu berusaha lebih baik” ujarnya. Kepala Sekolah SD Berlian ini juga berpesan kepada wisudawan untuk selalu berbuat baik setiap waktu, tidak pernah meninggalkan shalat lima waktu.
“Jika nanti di akhirat kalian di surga tidak menemukan ustadz-ustadzah, maka panggillah kami nak, panggillah guru-gurumu, agar kami juga bisa ke surga bersamamu” pesanya sambil berlinang airmata. Dan terkhusus kepada para wali murid, Ustadz Ari -panggilan akrabnya- berpesan agar tetap memberikan dukungan kepada anak-anak agar tetap menjadi pribadi-pribadi yang shaleh dan shalehah.
Berkesempatan turut memberikan sambutan,Ketua Majelis Dikdasmen PDM Gresik,Dodik Priyambada,A.kt. “Berlian school adalah sekolah yang green and rise school. Ini terbukti dengan berprestasinya dalam bidang akademik maupun non akademik,” ujarnya.
“Walau sekolah ini masih berusia muda akan tetapi mempunyai prestasi yang luar biasa” tekanya. Di akhir sambutanya Pak Dodik berpesan kepada siswa-siswi untuk selalu berusaha lebih baik dan berpretasi. (khoirul anam)