PWMU.CO – Konsep menyenangkan dan memberikan wawasan baru jadi andalan Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMP Muhammadiyah 12 GKB Gresik, saat melaksanakan Fortasi (Forum Taaruf dan Orientasi Siswa), pada hari kedua, Selasa (17/7/18).
Pada hari pertama, Fortasi diisi dengan program kegiatan sekolah dan pembiasaan. Selain itu, kegiatan ekstrakurikuler dan capaian prestasi juga disampaikan sebagai media motivasi belajar.
“Siapa yang ingin sukses?” tanya Yugo Triawanto MSi, Waka Kesiswaan pada sesi penjelasan program kesiswaan dan bina prestasi. “Kalau ingin jadi siswa sukses, belajar adalah kunci yang harus dilakulan,” tambahnya.
Pada hari kedua, kegiatan Fortasi lebih mengeksplor kemampuan dan wawasan siswa baru. Selain penjelasan dan pemaparan tentang organisasi IPM, siswa baru juga diajak touring.
“Siswa baru kita kenalkan tempat-tempat pembelajaran,” ujar Ega Nandana Rafif, Ketua PR IPM SMPM 12 GKB. Selain itu, tambahnya, mereka juga kita bawa ke beberapa kantor, mulai kantor kesiswaan, kurikulum, ruang kepala sekolah, TU, sampai dengan kantor layanan umum.
Program touring ini, menurut dia, bertujuan mengenalkan pada siswa supaya nantinya mereka lebih mengerti dan paham kalau ada urusan atau keperluan bisa dilakukan secara mandiri.
Untuk mengefektifkan kegiatan, touring dibagi menjadi 10 kelompok. Masing-masing kelompok diberi pendamping anggota IPM yang akan memandu selama pelaksanaan program tersebut.
“Saya jadi mengerti beberapa lokasi, mulai dari laboratorium, perpustakaan, dan juga beberapa kantor yang ada di sekolah,” ujar Aulia Dwi Anggreini, siswa yang berasal dari SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik. (Ichwan Arif)