PWMU.CO-SD Muhammadiyah 3 Gresik yang berada di Jl Harun Thohir 37A melaksanakan apel pagi, Senin (15/04/19). Dalam upacara diumumkan hasil sebulan infak kelas hari Jumat dan kaleng filantropi program baru di LazisMu.
Untuk menambah semangat siswa berkompetisi dalam berinfak, sekolah ini memberikan dua piala bergilir bagi kelas yang memperoleh hasil terbanyak infak Jumat dan kaleng filantropi. Para siswa menyimak dengan penasaran saat pengumuman dibacakan oleh Wakasek Kesiswaan Ahmad Muklas Saidi SPd.
Ternyata infak dan kaleng filantropi terbanyak semuanya diraih oleh kelas 3. Maka tepuk tangan meriah membahana di halaman sekolah. Semuanya salut sebab kelas ini jumlah muridnya paling sedikit. Hanya 17 anak. Tapi mengumpulkan infak paling tinggi Rp 103 ribu.
Kelas 1 terkumpul Rp 12 ribu, kelas 2 Rp 50 ribu, kelas 4 Rp 27.500, kelas 5 Rp 100 ribu, dan kelas 6 Rp 66.500. Bulan lalu piala bergilir diterima kelas 6.
Wali kelas 3 Kumil Laela SPd mengatakan, selalu mengingatkansiswanya untuk berinfak di sekolah dan di rumah. ”Kalau saya lupa malah mereka yang mengingatkan untuk infak Jumat,” ujarnya.
Hasrul Aizam Noor, siswa kelas 3, mengatakan, selalu mengisi kaleng filantropi dengan uang sakunya setiap hari. Dia senang melakukannya.
Lain lagi cerita Mochmmad Kahfi. Dia mengatakan, yang mengisi kaleng infak kadang dia, terkadang juga bundanya.
Piala bergilir infak Jumat diserahkan Kepala Sekolah Sukarto MPd kepada Ketua Kelas 3 Arif Nazarudin Yusuf. Sedangkan piala filantropi diterima Hasrul Aizam Noor didampingi Wali Kelas 3 Kumil Laela. (Aisyi Hartini)