PWMU.CO-Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah Paciran Lamongan menyelenggarakan Kantin Ilmu (Kajian rutin keilmuan) digelar di kampus, Jumat (2/8/2019).
Hadir sebagai pembicara Ketua Pemuda Muhammadiyah Lamongan Muhammad Anang Nafiuzzaki. Dia menyampaikan tema Manajemen Organisasi dan Waktu.
”Ada empat macam definisi manajemen organisasi. Pertama yakni planning, organizing, actuating, dan controlling dimana semua aktivitas tersebut bertujuan untuk mencapai target organisasi,” paparnya.
Zaki, sapaan akrab Anang Nafiuzakki menambahkan, karena mahasiswa banyak jadwal kuliah maka ketika memutuskan masuk organisasi harus bisa membuat prioritas kegiatan. Atur jadwal kuliah dan aktif di organisasi agar bisa jalan bersama.
”Berorganisasi itu bermanfaat untuk kita sendiri. Pengalaman berorganisasi sekarang ini bisa dipakai di saat kita ke masyarakat atau bekerja,” katanya.
Dia menghargai mahasiswa yang suka mengadakan kajian-kajian untuk memperkaya pengetahuan dan berpikir. ”Kajian seperti ini wajib diikuti mahasiswa sebagai cendekiawan dan akademisi,” tuturnya.
Ketua PK IMM STIT Muhammadiyah Paciran Chandra Agustian mengatakan, kajian ini bertujuan membentuk akademisi Islami yang berakhlak mulia.
”Kader IMM harus mengkaji ilmu agar punya wawasan sebagai mahasiswa Islam. Kajian Rutini ini dilaksanakan setiap sebulan sekali dilaksanakan oleh Bidang Riset Dan Pengembangan Keilmuan,” kata Chandra. (*)
Penulis Faiz Rijal Izzuddin Editor Sugeng Purwanto