PWMU.CO – Duet Muhammadiyah dan Aisyiyah memang maut. Kegiatan bersama sering mereka lakukan, termasuk dalam acara ‘Peduli Sesama’ yang diadakan di Masjid Al Amien Jalan Bareng Tengah Malang, Ahad (25/12).
Bahkan, kali ini Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) dan Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA) Bareng II, Kota Malang, juga menggandeng Remas Al Amien. Maka kolaborasi ‘Peduli Sesama’ dan ‘Al Amien Fair’ menjadi kegiatan yang menggembirakan.
(Baca: Cara Muhammadiyah Bangun Ukhuwah: Libatkan Sekolah NU untuk Meriahkan Khitanan Massal)
Ketua PRM Bareng II Abdul Azis mengatakan bahwa kemasan dakwah kali ini sengaja didesain berbeda untuk menyenangkan dan menggembirakan warga.
“Di samping mempererat tali silaturrahmi , kegiatan ini juga untuk meringankan beban warga yang kurang mampu. Dan yang penting, bisa menambah daya tarik masyarakat untuk mencintai Muhammadiyah dan masjid sebagai basis dakwah,” ungkap Aziz, kepada pwmu.co, di sela–sela acara.
(Baca juga: Warung Gratis, Sisi Lain Dakwah Persatuan Haji RS Aisyiyah Malang)
Selain pembagian 100 paket sembako murah, kegiatan diisi dengan bazar dan pemutaran film Islami oleh Remas Al Amien Bareng Tengah. Juga ada pembagian sarapan dan stiker gratis.
Menurut Ketua PRA Bareng II Fajar Hasanah, kegiatan dimulai dengan pembagian sarapan gratis berupa bakmi sehat sejumlah 250 porsi yang dimasak sendiri oleh ibu–ibu Aisyiyah. Sarapan dibagikan kepada pengunjung Al Amien Fair dan pengguna jalan di sekitar Masjid Al Amien.
“Dengan dibantu oleh Remas Al Amien, sarapan gratis tersebut juga dibagikan kepada abang becak yang biasa mangkal di sekitar Jalan Bareng Tengah dan Pasar Bareng,” kata Hasanah. Dia berharap, kegiatan ini bisa menjalin sinergi positif antara masjid dan warga sekitar.
“Selain sebagai bentuk kepedulian dan kepekaaan sosial, bagai sarapan gratis adalah pembelajaran kepada masyarakat agar meningkatkan kualitas kesehatannya dengan sarapan sehat,” kata dia.
Selain sarapan gratis, ibu-ibu Aisyiyah juga membagikan stiker doa sehari-hari. (Uzlifah)