PWMU.CO– Duta Anti Narkoba sosialisasi ke siswa SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoarjo, Senin (10/4/2023).
Acara berlangsung di ruang meeting Smamita itu diikuti 44 siswa perwakilan kelas. Sosialisasi ini mengajak siswa Smamita mendaftar sebagai duta dan memilih duta-duta anti narkoba untuk penyuluhan bahaya narkoba dan gerakan anti-narkoba di sekolah.
Sosialisasi disampaikan oleh Yuga Dhany, Melza Nur Ramadhania, Putri Kinanti dari Duta Anti Narkoba Kabupaten Sidoarjo.
Yuga Dhany menyampaikan, mendaftar jadi duta anti narkoba sangat mudah dengan persyaratan: warga Sidoarjo yang dibuktikan dengan KTP atau KK, putra/putri berusia 15 – 22 tahun, sehat jasmani dan rohani, berkepribadian sopan satun, berbakat, kreatif dan inovatif, memiliki keterampilan berbicara di depan umum, sanggup dan bersedia menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab selama menjadi duta.
”Mereka orang-orang pilihan yang sudah ditempa dengan serangkaian pelatihan dan diuji dengan pengetahuan dan pemahaman yang baik tentang narkoba dan diberi tugas untuk menyosialisasikan P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) di lingkungan masing-masing,” katanya.
Istia Hajar al-Farisy SPd, bagian kesiswaan, menyampaikan, kegiatan ini proses pendidikan sehingga siswa punya wawasan tentang bahaya narkoba. ”Paling tidak ini menjadi refleksi diri supaya mempunyai prinsip untuk menjauhi narkoba,” ucapnya.
Putri Kinanti, pembicara,mengatakan, calon duta akan dibekali berbagai ilmu pengetahuan tentang narkoba selama masa karantina hingga menjelang grand final.
”Ada lima aspek yang menjadi kriteria yaitu percaya diri, public speaking, isi materi, kreativitas, dan performance,” katanya.
Dia berpesan kepada siswa Smamita untuk menjadi teladan temannya dan masyarakat. ”Buat gerakan bersama untuk memerangi peredaran narkoba dan membentengi siswa dari paparan narkoba,” pesannya.
Dzaki Ar Romsi Prasetyo, peserta menyampaikan,”Alhamdulillah senang sekali bisa mengikuti sosialisasi ini. Informasi bahaya narkoba menarik.”
Dia mengatakan, sertifikat duta ternyata berguna untuk mendaftar kuliah jalur prestasi.
Senada diungkapkan oleh peserta Sulthana Aqila. ”Bergabung dalam roadshow pemilihan duta Kabupaten Sidoarjo banyak keuntungan. Selain pengalaman, kita dapat sertifikat bisa membantu jalur SNBP ataupun SNBT,” katanya.
Penulis Erna Mufidah Editor Sugeng Purwanto