PWMU.CO – Parenting TK ABA 25 dan KB Aisyiyah 03 Golokan menjelaskan cara menggambar dan mewarnai dengan mudah yang dilaksanakan di Aula TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) 25 Golokan, Kamis-Jumat (25-26/1/2024).
Mengambil tema Cara Mudah Menggambar dan Mewarnai ini mengundang pemateri Suja’i SSn yang berasal dari Desa Sekapuk Ujungpangkah Gresik.
Dalam acara tersebut dihadiri kurang lebih 96 walimurid. Pemateri memberikan bekal menggambar dan mewarnai sebagai persiapan festival mewarnai di MI Muhammadiyah 6 Sekapuk yang akan di ikuti oleh walimurid TK Aisyiyah 25 Golokan.
Kegiatan diawali dengan sambutan kepala sekolah TK Aisyiyah Bustanul Athfal 25 Golokan Siti Umariah SPd. Dalam sambutannya, dia dia menjelaskan untuk pelatihan mewarnai ini semoga dapat berguna bagi ibu-ibu agar dapat mengajarkan kepada anak-anak saat dirumah nanti.
Dalam meterinya, Suja’I menjelaskan ilmu mewarnai dapat dipakai kapan pun dan mengenakkan semua unsur.
Dalam paparan di hari pertama, dia memberikan materi dan praktik langsung tentang mewarnai dengan gradasi dan gravito. “Sebagai pemanasan, coba ibu-ibu menggambar apel sesuai kemampuan ibu-ibu,” pintanya kepada wali murid.
Dia menjelaskan tentang kelompok warna yang terdiri dari 6 kelompok warna dan gravito, setelah itu walimurid diberikan arahan untuk mempraktekkan langsung. Walimurid diberikan PR yaitu mewarnai gambar sebanyak 3 lembar dan disuruh mengumpulkan dihari kedua.
Hari kedua, wali murid diajak senam terlebih dahulu untuk merenggangkan otot-otot sebelum kembali mengikuti kegiatan parenting. Wali murid sangat antusias mengikutinya dan merasa senang bisa belajar sambil bermain sehingga tidak ada rasa jenuh saat mengikuti pelatihan.
“Parenting hari ini sangat bermanfaat bagi saya, dengan adanya parenting ini saya dapat pengetahuan baru tentang menggambar dan teknik mewarnai, mudah-mudahan ke depannya ada parenting yang lebih seru lagi,” ujar walimurid dari Nizar Nawaf Ali dari kelompok A Nikmatul Shofiyah.
Kegiatan parenting cara menggambar dan mewarnai di akhiri dengan game-game yang ringan dan menyenangkan, sehingga suasana tidak membosankan. (*)
Penulis Arina Anggun Firdaus. Editor Ichwan Arif.