PWMU.CO – MI Muhammadiyah 2 Campurejo Panceng Gresik, atau yang lebih dikenal dengan MI Mutwo, mengadakan silaturahim dengan Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah (Lazismu) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Gresik pada Kamis (19/9/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat dan memperluas jaringan antara lembaga pendidikan Muhammadiyah.
Silaturahim diisi dengan sesi berbagi mengenai program-program Lazismu yang dapat diakses oleh lembaga pendidikan, termasuk MI Mutwo.
Hadir dalam acara tersebut Miftakhul Huda, Ghulam Bian Umillah, Ahmad Husni Sholahuddin, Khoirul Huda, dan Hanif Ar Ridhoh dari Lazismu PDM Kabupaten Gresik, bersama Ketua Kantor Layanan Lazismu (KLL) Kecamatan Panceng, Fahruddin, serta Halizatus Sadiyah yang bertanggung jawab dalam administrasi dan program.
Miftakhul Huda, Amil Lazismu, memulai diskusi dengan pertanyaan kepada dewan guru MI Mutwo, “Mengapa ada filantropis kecil?” Ia menjelaskan bahwa konsep tersebut berlandaskan pada surat Ali Imran ayat 133, yang mendorong umat untuk bersegera meraih ampunan dan surga.
Selanjutnya, Miftah menguraikan tentang orang-orang yang bertakwa dan menjelaskan bahwa mereka adalah orang-orang yang menafkahkan harta baik di waktu lapang maupun sempit, serta mampu menahan amarah dan memaafkan.
Miftah menyoroti berbagai program filantropis kecil yang telah dicanangkan oleh Lazismu, seperti program peduli, bakti guru, beasiswa mentari, dan “Save Our School” yang fokus pada perbaikan infrastruktur pendidikan.
Ia menekankan pentingnya penanaman karakter berbagi di kalangan peserta didik.
Miftah juga membagikan jejak kebermanfaatan program beasiswa mentari, yang sejak tahun 2018 telah memberikan bantuan kepada semakin banyak anak. Dari 29 anak pada tahun 2018, jumlah ini meningkat menjadi 420 anak pada tahun 2023.
Ia juga mencatat perkembangan program bakti guru, yang telah membantu 6 guru pada tahun 2018, dan meningkat menjadi 97 guru pada tahun 2023.
Melalui kegiatan ini, Miftah berharap MI Mutwo dapat memanfaatkan program-program filantropis yang ada, terutama mengingat kerjasama Lazismu dengan Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Kabupaten Gresik.
Penulis Nurkhan Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan