PWMU.CO – Warga Muhammadiyah Genteng tumplek-blek berpawai taaruf menyambut 1 Muharam 1445. Acara digelar oleh Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Genteng, Banyuwangi, Jawa Timur, di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Maron Genteng, Rabu (19/7/2023).
Hadir undangan dalam acara ini Camat Genteng Satriyo SSos MM, PCM Genteng beserta majelis dan lembaga, Pimpinan Cabang Aisyiyah Aisyiyah, organisasi otonom: Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Hizbul Wathan, Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Tapak Suci, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Komisariat Institut Teknologi dan Bisnis Manajemen Banyuwangi.
Hadir pula keluarga besar amal usaha Muhammadiyah (AUM) bidang pendidikan, Pimpinan Ranting Muhammadiyah, takmir masjid, pengasuh pondok pesantren dan diniyah, serta warga dan simpatisan Muhammadiyah se-Kecamatan Genteng.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan apel pada pukul 07.00 yang dibuka oleh Ketua PCMGenteng Taslim MPd.
“Sebanyak 3484 peserta didik dari sekolah Muhammadiyah se-Cabang Genteng mengikuti kegiatan ini. Mulai dari jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK,” ujarnya.
Sementara itu dalam amanatnya Camat Genteng Satriyo mengapresiasi kontribusi Muhammadiyah dalam memajukan Kecamatan Genteng.
Berbagai pergelaran mengiringi pawai ini. Di antaranya Hadrah SMK Muhammadiyah 2, Marching Band SMA Muhammadiyah 2, dan Muhi Voice dari SMP Muhammadiyah 1 Genteng.
Pawai taaruf menempuh rute sejauh 5 kilometer. Start dari RTH Maron dan finish kembali ke RTH Maron. (*)
Penulis Taufiqur Rohman Editor Mohammad Nurfatoni