
PWMU.CO – Pengajian Ahad Pagi Tholabul Ilmi Srono memasuki pekan ke-371 dengan menghadirkan narasumber Kepala SMP Muhammadiyah 7 Sempu, Moh. Firman MPd, Ahad (06/04/2025).
Dalam kajian yang dihadiri ratusan jamaah tersebut, Firman mengangkat tema “Fungsi Al-Quran sebagai Kehidupan”.
Dia menyampaikan bahwa al-Quran bukan hanya sekadar bacaan, tetapi memiliki fungsi mendalam dalam kehidupan manusia. Membaca al-Quran harus dilakukan dengan target dan tujuan yang jelas, bukan hanya menggugurkan kewajiban.
“Bagi orang-orang beriman, al-Quran akan menjadi pedoman hidup. Saat dibacakan ayat-ayatnya, iman mereka akan bertambah,” ujar Firman, mengutip surat al-Baqarah ayat 269.
Firman menjelaskan lima fungsi utama al-Quran bagi manusia, di antaranya sebagai pedoman hidup, petunjuk bagi manusia, obat penyakit rohani, rahmat bagi orang yang mengimaninya, serta sebagai pelajaran terbaik sepanjang masa.
Selain itu, ia juga mengingatkan tentang lima kewajiban umat Islam terhadap al-Quran, yaitu membaca, mentadaburi, mempelajari, mengamalkan, dan mengimani.
Mengutip surat an-Nisa ayat 136, Firman menegaskan pentingnya menjaga keimanan kepada Allah, Rasul-Nya, serta kitab-kitab yang diturunkan-Nya.
“Semoga kita menjadi orang-orang yang beruntung dan istiqomah dalam berpegang teguh pada al-Quran,” pungkasnya.
Sementara itu, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa Kecamatan Srono, Imam Basori menyampaikan permohonan maaf Camat Srono tidak dapat hadir dalam kesempatan tersebut karena masih berada di Malang. Meski demikian, hal itu tidak mengurangi makna dari pengajian yang berlangsung khidmat tersebut.
Dalam pesannya, Imam Basori menekankan pentingnya menjaga kerukunan umat beragama melalui Forum silaturahmi antarumat (Forsita), serta mengajak orang tua untuk lebih bijak mengontrol penggunaan gawai oleh anak-anak.
“Mari bersama-sama membina generasi yang cerdas, beriman, dan berakhlak mulia,” tutupnya.(*)
Pewarta Wahyu Pribadi Editor Zahrah Khairani Karim