PWMU.CO – Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Pribahasa itu pas untuk mengambarkan sosok Nadiyatul Husna Shofaroh. Pasalnya, putri dari Chusnul Choliq SAg, Kepala Kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, ini mengikuti jejak orangtuanya aktif di Persyarikatan sebagai aktivis organisasi otonom Muhammadiyah (ortom).
Nadiya—-panggilan akrabnya—terpilih menjadi Ketua Umum Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Putri Ponpes Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan periode 2018-2019.
Salah seorang pengasuh Ponpes Putri Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan Ustadzah Dina Duwi Indah Sari menerangkan, Musyawarah Ranting (MUsyran) PR IPM Putri Ponpes Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan yang dilaksanakan pada tanggal15 Desember 2017 itu menghasilkan 9 formatur. Selanjutnya, formatur terpilih melaksanakan rapat untuk menentukan ketua, sekretaris, bendahara, dan ketua bidang.
Hasil rapat, kata Dina, kemudian diberikan kepada IPM periode sebelumnya untuk dirapatkan kembali dalam menentukan anggota bidang. Hasilnya lalu disampaikan kepada dewan ustadzah untuk dipertimbangkan.
”Sebenarnya dari hasil rapat formatur dan IPM lama, ketua yang disepakati bukan Nadiya. Tapi hasil rapat ustadz dan ustadzah menyepakati Nadiya sebagai ketua dengan beberapa pertimbangan. Di antaranya karena pengalaman organisasi dan kemampuan Nadiya memimpin dan mempengaruhi teman-temannya,” ujar Dina saat dihubungi, Senin (8/1/2018).
Dijelaskan, IPM di Ponpes Al-Mizan memang berbeda dengan lainnya. Sebab, pimpinan panti asuhan dan Ponpes Al-Mizan mempunyai hak perogratif untuk menentukan kepegurusan IPM, termasuk memilih ketua yang dinilai mumpuni.
Hal itu, sambung Dina, karena IPM merupakan tangan kanan ustadz-ustadzah dalam mengontrol kegiatan keseharian santri. ”Personil IPM terpilih harus bisa memimpin, mengajak sekaligus memberikan contoh yang baik bagi santri lain. Itulah dasar kita memilih,” tegasnya.
Dina menambahkan, pelantikan dan serah terima jabatan Nadia sebagai Ketua umum PR IPM Putri Ponpes Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan periode 2018-2019 diadakan di halaman Ponpes Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan, Ahad kemarin (6/1/2018).
Sementara itu, Chusnul Choliq mengungkapkan perasaan bangganya mendengar kabar anak pertamanya itu aktif di Ortom. Apalagi, Nadiya terpilih menjadi Ketua Umum PR IPM di sana. Choliq pun berharap putrinya itu mampu menjadi teladan bagi yang dipimpinnya.
”Semoga anak saya mampu menjadi pemimpin yang baik, dan mampu menjadi contoh buat yang dipimpinnya,” ungkapnya saat ditemui di kantornya.
Selamat, semoga sukses mengemban amanah. (Aan)