PWMU.CO-Kepanduan Hizbul Wathan (HW) SMP Muhammadiyah 4 Maduran, Lamongan, ikut meramaikan Jambore Daerah ke-8 2017 yang akan digelar besok Jumat-Ahad (27-29/10/2017). Perkemahan Pandu Pengenal 2017 untuk tingkat SMP/MTs Muhammadiyah itu diadakan di Lapangan Sawonggaleng Kel. Babat Kec. Babat.
Anggota Qabilah HW SMPM 4 Maduran selama dua pekan ini latihan terus mematangkan berbagai ketrampilan yang hendak dilombakan. Lomba itu antara lain pionering, Olimpiade HW, melukis, cipta puisi, parade, sandi, semapore, tartil Al Quran, karya barang limbah, yel-yel kekompakan, pidato Bahasa Jawa, MTQ, dan pentas seni.
Kegiatan tahunan ini diikuti 57 perguruan SMP/Mts Muhammadiyah. Masing-masing sekolah mengirimkan 24 siswa terdiri12 putra dan 12 putri. Jumlah peserta mencapai 1.296 siswa. Itu belum termasuk pembina yang mendampingi.
Baca juga : Inilah 5 Keunikan Reuni Nasional Alumni SMPM IV Pangkatrejo Lamongan
Pembina HW SMPM 4 Maduran, Rakanda Ofilian Bahrur Rohman, menjelaskan sudah memilih anggota Qabilah HW sekolahnya yang bakal mengikuti Jambore. Mereka sudah berlatih dalam dua pekan ini untuk persiapan mengikuti lomba.
“Kegiatan Jambore Daerah ini upaya untuk memperkuat bangunan semangat kebangkitan Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan sebagai salah satu wadah pembinaan kader persyarikatan yang efektif,” ujarnya.
Ofilian menerangkan, persiapan mengikuti Jambore kali ini lebih baik daripada tahun lalu. Mulai persiapan lomba hingga aksi di bumi perkemahan. Ditargetkan masuk tiga besar juara di berbagai lomba.
”Saya berharap di Jambore tahun ini adik-adik SMPM 4 Maduran bisa meraih prestasi dan bisa membina kader baru untuk regenerasi penerus Qobilah,” kata dia menandaskan. (syobil)