
PWMU.CO – Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Setail Genteng Banyuwangi mengumumkan perolehan Zakat, Infaq, dan Shadaqah (ZIS) kepada jamaah, Senin (31/3/2025).
Hal ini disampaikan oleh Mukhson Fadhilah dalam sambutannya sebelum shalat Idul Fitri di Masjid At-Taqwa Setail, yang berlokasi di Jalan Samiran, Setail .
Sebelumnya, ia meminta kepada jamaah untuk meluruskan dan merapatkan shaf karena lurusnya shaf juga menjadi salah satu kesempurnaan shalat Idul Fitri berjamaah.
Mukhson, panggilan akrabnya, kemudian menyampaikan secara detail hasil perolehan hasil ZIS tersebut.
“Panitia menerima zakat fitrah sebanyak 861 kg beras dari para muzakki (pembayar zakat), yang berasal dari 89 kepala keluarga (KK) dengan total 227 jiwa,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa semua hasil perolehan zakat fitrah itu telah ditasyarufkan kepada fakir miskin sebagai mustahik (penerima zakat) sebanyak 102 KK dengan total penerima sebanyak 293 jiwa.
Ia juga menyampaikan bahwa di samping menerima zakat fitrah yang berupa beras itu, panitia juga menerima sejumlah infak dan shadaqah dari para dermawan. Selain itu panitia juga menerima zakat mal dari 9 orang muzaki.
“Dan semuanya telah dibagikan kepada yang berhak menerimanya. Atas nama PRM Setail dan panitia ZIS Ranting Setail, kami mengucapkan banyak terima kasih. Semoga zakat, infaq, dan shadaqahnya diterima oleh Allah SWT,” ujarnya.
Selanjutnya, Mukhson menyampaikan kaifiyat dan tata tertib shalat Idul Fitri di hadapan para jamaah laki-laki dan perempuan.
Salah satu kaifiyat shalat Idul Fitri yang disampaikan adalah bahwa shalat dilaksanakan secara berjamaah dengan dua rakaat. Pada rakaat pertama, imam mengucapkan takbir sebanyak tujuh kali, sedangkan pada rakaat kedua, takbir diucapkan sebanyak lima kali. Selain itu, tidak ada shalat yang mengiringi shalat Idul Fitri, baik sebelum maupun sesudahnya. Setelah shalat Idul Fitri, rangkaian ibadah dilanjutkan dengan khutbah.
“Oleh karena itu, para jamaah diminta untuk mengikutinya dengan tertib dan tidak meninggalkan masjid hingga khutbah selesai. Bagi jamaah perempuan yang berada di serambi dan halaman masjid, diharapkan dapat menjaga kondusifitas ibadah, terutama bagi ibu-ibu yang membawa anak-anak,” tuturnya.
Mukhson Fadhilah mengakhiri pengumumannya setelah membacakan sambutan pidato Bupati Banyuwangi dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025. (*)
Penulis Taufiqur Rohman Editor Ni’matul Faizah